Lily James terpilih sebagai Cinderella bukan karena kecantikannya.

Sponsored


Lily James

Reinkarnasi film Cinderella telah tiba di bioskop Indonesia. Film yang disutradarai oleh Kenneth Branagh itu mempercayakan kepada aktris Lily James untuk mentransfer karakter Cinderella ke bentuk live action.

"Casting pemain menjadi hal yang paling krusial. Untuk itu harus diwujudkan oleh seseorang yang kami percaya. Dan kami mempercayakannya kepada Lily James," ungkap Branagh kepada Torontosun.

Diakui pula, sebenarnya terpilihlah Lily James perankan Cinderella bukan karena kecantikannya ataupun pinggangnya yang kecil melainkan karena suaranya. Saat itu, Lily James datang untuk mengikuti audisi memerankan salah satu saudara tiri dan direkam oleh koordinator casting. "Saat itu ada ratusan anak perempuan mengikuti audisi. Dan Lily datang untuk membaca salah satu dialog saudara tiri".

Hasil rekaman audisi itu pun lalu dikirimkan ke Brannagh. Ketika James melakukan reading, ia langsung tertarik pada suara Lily James. "Saya ingat direktur casting mengirimi saya kaset. Saya mengambilnya dan mendengarkan suaranya. Itu benar-benar suara untuk memulai sesuatu. Karena kehangatan di dalamnya, warna suaranya itu yang kami butuhkan,” kata Branagh dikutip dari glamourmagazine.

Setelah melewati proses yang panjang, akhirnya diputuskanlah James sebagai Cinderella. Bagi James, ini merupakan hal yang paling menakjubkan sekaligus menakutkan. Penonton pastinya telah memiliki ekspektasi tersendiri tentang seperti apa seharusnya Cinderella dan bagaimana dia bertingkah laku. Peran putri Disney merupakan role model yang hebat. James dikenal sebagai seorang aktris Inggris lewat perannya sebagai Lady Rose McClare di 20 episode serial TV Downton Abbey. Dan Cinderella merupakan peran utama pertamanya di film layar lebar

Sponsored
Distributed by berita terbaru
artist photos